Kamis, Oktober 13, 2016

Jual Sapi Peranakan Ongole/PO

Jual Sapi Peranakan Ongole

Sapi Peranakan Ongole (PO) merupakan sapi hasil persilangan antara pejantan Sapi Sumba Ongole (SO) dengan sapi betina Jawa yang berwarna putih. Saat ini sapi Peranakan Ongole yang murni mulai sulit ditemukan, karena telah banyak di silangkan dengan sapi Brahman dan sapi eksotik lainnya, sehingga Sapi Peranakan Ongole sering diartikan sebagai Sapi Lokal / Sapi Jawa / Sapi Putih. Sapi Peranakan Ongole (PO) sudah banyak dikenal oleh masyarakat, karena sebaran populasinya tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Sapi Peranakan Ongole terkenal sebagai sapi pedaging dan sapi pekerja dan menjadi salah satu primadona utama yang paling banyak dicari di pasaran karena mempunyai kemampuan adaptasi yang tinggi terhadap perbedaan kondisi lingkungan, memiliki tenaga yang kuat dan aktivitas reproduksi induknya cepat kembali normal setelah beranak serta jantannya memiliki kualitas semen yang baik.
Sapi PO telah ditetapkan sebagai salah satu rumpun sapi lokal Indonesia dengan Keputusan Menteri Pertanian Nomor 2841/Kpts/LB.430/8/2012 tentang Penetapan Rumpun Sapi Peranakan Ongole.

Sukses Bisnis Jual Beli Sapi Simmental/Metal

Sukses Bisnis Jual Beli Sapi Simental/Metal

Sapi Simmental atau sering disebut di kalangan peternak adalah Sapi Metal. Sapi Simental adalah bangsa Bos taurus (Talib dan Siregar, 1999), Sapi ini merupakan hasil persilangan antara sapi Jerman yang besar dan berkembang biak lebih kecil pribumi ke Swiss. Sapi Simmental namanya berasal dari nama daerah di mana ternak pertama kali dibiakkan yaitu Lembah Simme yang terletak di Oberland Berner di Swiss.  Sementara itu di Jerman dan Austria sapi simental dikenal dengan nama Fleckvieh, dan di Perancis sebagai Pie Rouge.

Senin, Oktober 10, 2016

Jual Sapi Madura oleh Ternak Sapi Mandiri Bogor

Jual Sapi Madura oleh Ternak Sapi Mandiri Bogor

Madura tidak hanya dikenal sebagai Pulau Garam, akan tetapi juga dijuluki dengan Pulau Sapi. Hal ini karena ternak sapi, hampir semua masyarakat petani di perdesaan bisa dipastikan beternak sapi. Kegemaran masyarakat Madura beternak sapi ini tidak hanya mendatangkan keuntungan secara ekonomi semata, namun kegemaran masyarakat di Pulau Garam ini juga mampu menciptakan tradisi dan budaya yang mengakar.

Paket Sapi Limosin oleh Ternak Sapi Mandiri Bogor

Paket Sapi Limosin oleh Ternak Sapi Mandiri Bogor

Apa itu sapi limosin? yuk kita bahas terlebih dahulu
Sapi limosin merupakan jenis sapi yang sering dijadikan ternak, karena sapi ini sangat disenangi oleh banyak masyarakat. Bentuknya yang sangat besar membuat harga sapi ini jauh lebih mahal daripada harga sapi lainnya Indonesia. Sapi limosin memiliki ciri khas dengan tipe pedaging yang berbulu berwarna cokelat tua, kecuali di bagian sekitar ambing berwarna putih serta lutut ke bawah dan sekitar mata berwarna lebih muda. Sapi ini pertama kali dikembangbiakkan di Perancis, dan saat ini sudah dapat ditemukan di Indonesia dengan mudah.

Minggu, Oktober 09, 2016

Yuk Bisnis Jual Beli Sapi (part2)

Yuk Bisnis Jual Beli Sapi (part2)

Pembahasan kita lanjut dari yuk bisnis jual beli sapi (part1)

Pada data pemerintah untuk tahun 2016 ini, misalnya, kebutuhan nasional setahun menurut itung-itungan dari pemerintah mencapai 674,69 ribu ton atau setara dengan 3,9 juta ekor sapi. Sapi potong merupakan salah satu komoditas ternak strategis yang dapat mendukung stabilitas nasional. Pada tahun 2004, produksi daging nasional baru tercapai 66% (380.059 ton) dan kekurangan dicukupi melalui import (34%). Pasokan import daging diprediksikan semakin meningkat dan mencapai 70% pada tahun 2020. Peningkatan impor sapi potong dan daging merupakan indikasi peningkatan permintaan daging atau ketidak sanggupan pemenuhan kebutuhan yang harus disuplai oleh produksi sapi potong dalam negeri. Pemaksaan pemenuhan kebutuhan daging dari sapi lokal merupakan salah satu faktor yang mengakibatkan pengurasan sapi potong lokal.

TERNAK SAPI MANDIRI BOGOR

Usaha yang bergerak di bidang Peternakan Sapi.
Kami tidak mengatakan yang terbaik, kami akan berusaha memberi yang terbaik

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *